Program Strudi D4 Teknologi Rekayasa Elektro (TRE) SV UGM kembali mengadakan seminar online pada hari Selasa, 6 Oktober 2020 dengan tema “Operasi dan Pemeliharaan Jaringan Distribusi”. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui platform Google Meet dan terbuka untuk umum.
Webinar Series #1 ini merupakan webinar pertama yang menjadi pembuka untuk webinar-webinar selanjutnya. Selasa pagi, kegiatan webinar diikuti oleh lebih dari 50 peserta yang terdiri dari mahasiswa dan dosen dari berbagai wilayah di Indonesia.
Pada kegiatan ini dipandu oleh moderator yaitu Maun Budiyanto, S.T., M.T. selaku Ketua Program Strudi D4 TRE SV UGM. Adapun narasumber pada webinar kali ini yaitu Dwinta Andika yang merupakan karyawan PT. PLN ULP (Persero) Bumiayu dan Liza Lolita Putri selaku karyawan PT. PLN (Persero) area distribusi sekaligus alumni SV UGM. Tujuan Webinar series #1 ini adalah untuk memfasilitasi peserta agar memiliki pemahaman mengenai praktik pengoperasian dan pemeliharaan jaringan distribusi tenaga listrik dari narasumber yang berpengalaman langsung di lapangan.
Dalam webinar, narasumber memaparkan SOP (Standar Operation Procedure) mengenai pengoperasian jaringan distribusi serta pemeliharaannya mulai dari jenis pemeliharaan, komponen peralatan yang dipelihara, mekanisme pemeliharaan, hingga metode yang digunakan dalam pemeliharaan jaringan distribusi. Adapun peralatan operasi distribusi diantaranya recloser, Saklar Seksi Otomatis (SSO), Load Break Switch (LBS), Fuse Cut Out (FCO), dan sebagainya.
Dengan adanya pemaparan dari narasumber yang berpengalaman di lapangan, peserta menjadi lebih memahami dan memiliki gambaran terkait operasi dan pemeliharaan jaringan distribusi yang ada di lapangan serta dapat menerapkannya sesuai SOP yang ada.
Sampai jumpa di webinar selanjutnya.